Brand Essence Pengertian Manfaat dan Contohnya

Brand Essence, Pengertian, Manfaat dan Contohnya

Bagi sebuah bisnis, produk merupakan elemen kunci dalam keseluruhan penawaran pasar. Ini dapat berupa barang atau jasa. Yang mana dalam produk tersebut terdapat banyak nilai yang dapat mempengaruhi minat konsumen terhadap suatu produk, salah satunya yaitu brand essence.

Ya, untuk tetap kompetitif di pasar ini tidak cukup lagi jika Anda hanya memasang harga terbaik dan menghadirkan produk paling efektif untuk membantu Anda menonjol.

Tetapi, Anda juga perlu menciptakan perasaan yang tepat kepada audiens dengan mengkomunikasikan brand essence ke setiap produk atau servis Anda.

Pengertian

Brand essence (esensi merek) merupakan sebuah frasa yang mengkomunikasikan nilai atau sifat inti dari brand produk/ jasa yang akan menjadi jiwa atau DNA perusahaan.

Ia dapat memisahkan Anda dari para pesaing melalui faktor-faktor yang berfokus pada afinitas.

Yang pada akhirnya membuat perusahaan Anda lebih dapat diterima karena pelanggan dapat merasakan kesan tersebut hanya ada pada Anda.

Hubungan brand essence dengan brand positioning

Brand essence ini erat kaitannya dengan brand positioning. Brand Positioning merupakan proses memposisikan merek di benak konsumen.

Proses ini biasanya mencakup tahapan menentukan siapa target pasar yang ingin Anda jangkau, hal apa yang menjadi pembeda dengan produk lain dalam kategori yang sama, dan apa alasan mengapa konsumen harus yakin bahwa produk Anda adalah paling tepat untuk dipilih.

Sedangkan brand essence merupakan sisi emosional brand yang dapat memperkuat brand positioning itu sendiri.

Artinya, jika perusahaan dapat menerapkan brand essence dengan matang, maka dapat mempermudah brand positioning, membuat posisi brand lebih mudah untuk melesat naik di pasar.

Contoh 

Pada umumnya, perusahaan menggambarkan esensi merek ke dalam beberapa kata. Misalnya “One-touch life solutions” milik Gojek yang jika diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia menjadi “Solusi hidup sekali sentuh”.

Esensi tersebut dapat  berarti bahwa Gojek ini adalah layanan serba ada yang mampu memudahkan segala aktivitas.

Hanya dengan sekali sentuh (membuka aplikasi Gojek), kita bisa memakai berbagai jasa seperti ojek online, taksi online, pesan antar makanan, kirim barang, serta belanja dan pembayaran sebagai solusi praktis dan mudah kebutuhan.

Lalu, ada brand essence dari brand Nike yaitu “Authentic Athletic Performance”. Dengannya, Nike memposisikan dirinya sebagai brand peralatan olahraga yang dipakai oleh para juara.

Hal itu diperkuat pula dengan strategi Nike yang selalu mensponsori atlet-atlet pemenang dan terkenal. Seperti Cristiano Ronaldo.

Selanjutnya, ada brand Toyota yang memberikan esensi brand “kebersamaan” pada produk Toyota Kijangnya.

Nilai yang ingin disampaikan oleh Toyota ini menuntun emosional konsumen untuk memilih Toyota Kijang sebagai kendaraan yang nyaman untuk keluarga.

Dan masih banyak contoh brand essence lainnya, seperti:

  • Disney: Disney World, Magical Fun
  • Starbucks: Rewarding Every Moments
  • Coca-Cola: Sharing And Happiness
  • Apple: Think Different
  • Visa: Everywhere
  • REI: Adventure

Mengapa harus menemukan brand essence?

Sekarang setelah Anda tahu apa itu brand essence beserta contohnya, saatnya untuk menyimak berbagai manfaat brand essence yang akan menjadi alasan mengapa Anda harus segera menemukan brand essence bisnis Anda.

Berikut ini manfaat dari brand essence tersebut:

Membuka jalan pemasaran

Ketika Anda telah menemukan dan memahami apa esensi merek Anda, dan membedakan diri dari pesaing.

Hal ini dapat mendorong Anda untuk dapat mengembangkan kampanye periklanan dan peningkatan kesadaran yang lebih kuat.

Anda bisa menjual lebih produk kepada pelanggan dengan membangun cerita yang menarik dan tepat yang sesuai dengan karakter dan target audiens.

Memperkuat diferensiasi & brand positioning

Ketika DNA brand telah Anda pegang, maka ini dapat menciptakan diferensiasi bisnis Anda dari pesaing di pasaran yang ramai.

Karena itu berarti Anda telah menemukan keunikan produk/ layanannya Anda untuk ditunjukkan kepada audiens.

Perlu Anda ketahui pula bahwa pembedaan bisnis ini juga berdampak positif untuk meningkatkan kesadaran merek, mengkomunikasikan nilai, dan membenarkan penetapan harga yang semuanya berdampak pada keuntungan bisnis Anda.

Memudahkan untuk terhubung dengan audiens

Saat ini kebanyakan konsumen menjadi lebih cerdas dan menuntut, yang juga berarti bisnis Anda harus memenuhi ekspektasi yang meningkat.

Oleh karenanya, Anda pun harus mencari metode baru untuk terhubung dengan target audiens.

Dan dengan menggaungkan esensi brand, Anda bisa membangun ikatan lebih mudah.

Pasalnya, konsumen berpotensi mengaitkan karakteristik kemanusiaan pada produk/ servis Anda.

Seperti halnya contoh yang telah kami sebutkan tadi. Produk Toyota Kijang dengan esensi mereknya “Kebersamaan” dapat menghubungkan produknya dengan perasaan konsumen yang sedang mencari mobil untuk keluarga mereka.

Cara dan kiat-kiat membangun brand essence

Seperti banyak hal lain dalam ranah branding, tidak selalu mudah untuk mendefinisikan atau menemukan makna esensi merek yang penting dari sebuah brand.

Namun, Anda bisa membuat esensi merek dengan mengetahui persis terlebih dahulu tentang bisnis Anda sehingga Anda pun akan lebih mudah menyampaikan maksud kepada pelanggan.

Menyatukan konsep seperti nilai, pernyataan visi dan misi brand untuk menentukan apa yang Anda perjuangkan sebagai perusahaan dan memandu ke masa depan.

Setelah itu, penting juga untuk tidak mengabaikan kriteria penting dari esensi merek yang kuat berikut ini:

  • Keunikan. Ingatlah bahwa orang membuat keputusan pembelian berdasarkan keunikan produk Anda, dan bukan berdasarkan kemiripannya dengan produk lain.
  • Pikiran tunggal. Sebaiknya gunakan satu atau maksimal 3 kata yang sesuai dan tertanam proposisi nilai inti produk Anda.
  • Relevan. Pastikan bahwa esensi yang Anda identifikasi untuk merek Anda relevan untuk audiens target Anda.
  • Otentik. Esensi merek juga harus autentik, dapat dipercaya karena ini bisa dibilang sebagai janji. Jika esensi merek dengan produk/ layanan tidak sesuai sama saja Anda tidak memenuhi janji sehingga bisa mendatangkan citra buruk audiens kepada bisnis Anda.
  • Konsisten. Esensi merek harus Anda sampaikan secara konsisten untuk memberikan pengalaman yang sama setiap saat ketika pelanggan berinteraksi dengan merek. 
  • Berkelanjutan. Tidak berubah-ubah dan harus tahan lama. Untuk itu selidiki apakah esensi Anda akan dapat terus mengikuti rencana pertumbuhan bisnis.

Demikian pembahasan mengenai brand essence.

Jadi, setelah Anda memiliki esensi merek yang membangun narasi bisnis Anda.

Itu artinya Anda akan memiliki aset berharga yang dapat Anda gunakan untuk mengarahkan dan mendukung pertumbuhan Anda selama bertahun-tahun yang akan datang. 

Tahapan Membangun Brand Bisnis

Tahapan Membangun Brand Bisnis

Tahapan membangun brand bisnis – Setiap bisnis pasti memiliki brand.

Brand adalah sebuah kata yang dalam Bahasa Indonesia berarti merek.

Secara singkat, brand ini merupakan aset vital yang akan mempermudah konsumen untuk mengenali, mengingat, dan membedakan antara perusahaan/ produk/ layanan yang satu dengan yang lainnya.

Saking pentingnya peran brand dalam bisnis ini, maka dalam pembuatannya terdapat banyak hal yang harus Anda perhatikan.

Nah, pada kesempatan kali ini kami akan menyampaikan tahapan yang harus Anda tempuh dalam membangun brand bisnis yang sukses.

Temukan tujuan brand Anda

Setiap brand yang sukses pasti memiliki tujuan kuat di baliknya.

Tujuan brand ini merupakan alasan/ tujuan mengapa brand Anda ada untuk masyarakat/ konsumen.

Adapun alasan yang dimaksud tentu tidak serta merta soal uang (keuntungan) saja. Akan tetapi tujuan mulia untuk kebaikan yang lebih besar agar nantinya konsumen memikirkan seberapa besar brand Anda banyak membantu mereka.

Untuk menemukan tujuan brand ini, Anda perlu mengaitkannya dengan produk atau jasa yang Anda tawarkan.

Mulailah dengan melihat kondisi pasar saat ini, cari tahu apa yang diinginkan oleh konsumen, lalu hubungkan produk atau jasa Anda dengan kebermanfaatannya untuk masyarakat.

Sebagai contoh, jika Anda membangun brand produk kecantikan wanita, Anda bisa membuat pernyataan bahwa tujuan brand berdiri adalah untuk menjadi brand yang berperan aktif dalam menjaga kecantikan diri sekaligus kecantikan bumi. Karena produk Anda terbuat dari bahan alami dengan kemasan yang dapat didaur ulang. 

Tentukan target audiens

Ketika membangun sebuah brand, selain menentukan tujuan brand juga penting untuk menentukan kepada siapa produk/ layanan brand tersebut ditujukan.

Meski sekarang ini di internet Anda bisa menjangkau siapa saja untuk menggunakan brand Anda.

Namun, menentukan target audiens adalah hal yang tidak bisa dilupakan begitu saja karena hal ini bisa membuat bisnis lebih terfokus dan membuat pemasaran nantinya lebih efektif sebab anggaran pemasaran tidak terbuang secara percuma karena tidak tepat sasaran.

Berikut ini beberapa segmentasi yang harus Anda pertimbangkan ketika menentukan target audiens:

  • Demografi. Ini menggambarkan bagian tertentu dari populasi. Beberapa contoh demografi meliputi umur, jenis kelamin, penghasilan, status pernikahan, pekerjaan / Industri, dan tingkat pendidikan.
  • Geografik. Berkaitan dengan pengelompokan target audience berdasarkan pada lokasi atau wilayah, meliputi, negara, nama kota, provinsi, kode pos, dan sejenisnya.
  • Psikografi. Segmen ini menggambarkan kepribadian target audiens. Ini mencakup tentang minat, hobi, serta sikap/ opini audiens tentang sebuah topik atau masalah. Contoh: Orang yang peduli terhadap lingkungan atau perubahan iklim. Orang yang mengutamakan kualitas diatas segalanya, dsb. 

Lakukan riset brand pesaing

Tahap selanjutnya adalah memperhatikan keberadaan para pesaing/ kompetitor Anda.

Lakukan riset siapa pesaing utama Anda atau brand yang sudah mapan dan dikenal di pasar.

Serta cari tahu bagaimana konsumen berhubungan dengan merek tersebut.

Ingat! Anda tidak boleh meniru persis apa yang brand pesaing lakukan.

Tetapi Anda harus menyadari apa yang mereka lakukan dengan baik atau mana yang gagal. 

Pelajari seberapa baik mereka dalam membangun brand. Sehingga Anda bisa mengambil pelajaran bagaimana cara yang tepat untuk menginformasikan apa yang harus menjadi fokus brand Anda dan bagaimana brand Anda dapat memposisikan diri secara terpisah dari para pesaing.

Bangun kepribadian brand 

Ternyata brand pun perlu memiliki kepribadian.

Karena dengan kepribadian yang merupakan elemen manusiawi inilah audiens akan lebih mudah terhubung dengan sebuah brand.

Ya, seseorang cenderung akan mencocokkan kepribadiannya dengan kepribadian brand yang ditemuinya.

Salah satu cara untuk mendapat kepribadian brand adalah dengan membayangkan brand Anda sebagai pribadi.

Akan seperti apa ia?

Apa kata paling tepat yang akan menggambarkan dia?

Apakah simpel, trendi, lucu, bertanggung jawab, serius, feminim, jantan, energik, artistik, eksklusif, muda, percaya diri, aktif, dll?

Jika Anda telah menemukan kepribadian yang cocok untuk brand Anda, maka ini dapat membantu Anda dalam menginformasikan brand voice di semua media pemasaran bisnis.

Baik secara visual, lisan maupun tertulis untuk membentuk citra positif dan menjalin keakraban bersama target audiens dengan cara yang tepat.

Buat nama brand

Nama brand adalah salah satu bentuk komitmen penting yang harus ditetapkan.

Membuat nama sendiri brand terbilang tidaklah mudah dan menjadi suatu tantangan tersendiri. Karena nama brand ini akan menjadi identitas bagi bisnis, yang juga berpengaruh bagi kesuksesan suatu bisnis.

Ia akan mempengaruhi desain logo, domain, pendaftaran merek dagang, proses branding dan pemasaran lainnya hingga masa mendatang.

Kenyataan pahitnya lagi, terkadang suatu produk memiliki kualitas bagus, tetapi tidak terkenal karena nama brand-nya kurang menarik.

Jadi, pikirkan secara matang dalam memilih nama brand ini.

Idealnya, pilihlah nama brand yang belum pernah dipakai orang lain dan sudah pasti bebas hak paten.

Selain itu pilihlah nama brand yang unik, sebab dengan keunikan akan membuat mudah dikenali oleh konsumen. Pada saat yang sama juga harus mudah didengar, ditulis, dan diucapkan agar konsumen tidak mudah lupa nama brand Anda.

Setelah menetapkan nama brand, Anda pun harus memperkuatnya dengan desain logo.

Keberadaan logo ini akan menjadi wajah yang mewakili suatu perusahaan dan produk/ layanan Anda. Entah membuat sendiri atau menggunakan jasa desain logo, menyajikan desain logo profesional adalah suatu keharusan.

Logo yang tampak profesional merupakan logo yang bisa mewakili suatu brand.

Di sisi lain juga mudah untuk dikenali oleh khalayak. Juga tampil apik nan menarik serta memiliki filosofi yang mampu mewakili nilai, visi dan misi brand secara visual.

Dengan begitu logo Anda dapat mewakili brand Anda dan membangun persepsi baik konsumen secara menyeluruh.

Buat slogan/ tagline

Meski ada sebagian bisnis yang tidak melakukan hal ini, tetapi slogan/ tagline menjadi bagian dari brand identity yang sangat penting untuk Anda pertimbangkan pula.

Ini adalah semboyan yang menyampaikan semangat/ tujuan/ kultur brand Anda dengan cara sesingkat mungkin.

Yang mana dengan adanya slogan, konsumen akan semakin lebih mudah dalam memahami dan menangkap nilai inti posisi brand, kepribadian, dan hal lain terkait brand Anda.

Pada umumnya, slogan diletakkan di bawah logo, tajuk website, bio media sosial, kartu nama, dan media pemasaran branding lainnya.

Untuk menciptakan slogan terbaik Anda perlu memikirkan kata-kata yang merepresentasikan produk/ layanan bisnis Anda, berbentuk singkat dan on point, dan tidak mengandung konotasi negatif. 

Terapkan konsistensi merek

Perlu Anda ketahui, proses membangun brand bisnis tidak berhenti dengan membuat nama brand, logo, slogan, dan bahkan peluncuran brand.

Brand Anda harus ada dan tetap konsisten di manapun pelanggan Anda berinteraksi dengan brand Anda.

Dengan kata lain, brand Anda harus terlihat dan tercermin secara terus menerus dalam segala hal yang dapat dilihat, dibaca, dan didengar oleh target audiens Anda. 

Jadi, pastikan Anda memiliki brand guideline untuk menciptakan konsistensi visual seperti penggunaan logo, warna, font, tipografi, dll.

Sehingga ketika audiens berkunjung ke kantor/ toko Anda, atau menelusuri platform digital apapun yang Anda gunakan, bahkan menemukan brand Anda di papan iklan di jalanan, citra merek Anda tetap tampil dengan baik dan konsisten.

Itulah 8 tahapan membangun brand bisnis yang dapat kami sampaikan. Semoga bermanfaat! 

Mari jujur, membangun brand merupakan hal yang cukup membingungkan dan rumit.

Jika perusahaan Anda tidak memiliki SDM yang memiliki kemampuan dan pengalaman terkait brand ini, maka sekarang banyak solusi yang dapat Anda tempuh.

Salah satunya dengan menggandeng Agensi desain branding profesional Grapiku. Pelajari tentang layanan desain branding kami lebih lanjut!

Jenis - Jenis Font untuk Desain Grafis

Jenis-jenis Font Untuk Desain Grafis

Saat ini berbagai aspek kehidupan terutama di bidang bisnis membutuhkan jasa desain grafis untuk melakukan promosi dan pemasaran dalam bentuk spanduk, pamflet, brosur, desain logo, dll.

Namun, agar desain grafis dapat bekerja secara optimal dalam mengkomunikasikan pesan kepada audiens, para desainer grafis profesional perlu memperhatikan detail, salah satunya dari pemilihan jenis font yang tepat untuk desain grafis.

Pasalnya, saat ini ada banyak sekali pilihan font yang tersedia untuk berbagai jenis proyek desain grafis. Sedangkan masing-masing font memiliki atribut dan perasaannya sendiri.

Sehingga terkadang menjadikan sulit untuk memilih satu font mana yang tepat dan sesuai dengan konsep/ tema informasi yang ingin disampaikan.

Itulah sebabnya, artikel kali ini akan membahas jenis-jenis font untuk desain grafis yang harus dipahami oleh setiap desainer grafis.

Perbedaan typeface dan font

Tidak dapat dipungkiri bahwa sampai saat ini masih sering terjadi salah persepsi dalam penggunaan kata font.

Perlu Anda ketahui bawah dalam tipografi terdapat istilah typeface dan font.

Typeface adalah kumpulan dari beberapa atau banyak font atau bisa disebut sebagai keluarga font.

Sedangkan font adalah satu paket lengkap huruf, angka, simbol, atau karakter dengan ciri khas dan gaya tertentu.

Jenis font dalam desain grafis

Adapun jenis font untuk desain grafis yang dapat digunakan para desainer grafis tergabung dalam 3 kategori utama (typeface) berikut ini:

  • Serif

Serif adalah typeface yang tertua. Dilansir dari 99designs.com, Serif ini berasal dari bangsa Romawi pada sistem cetak-mencetak tradisional dengan sapuan kuas.

Ciri khas utamanya yaitu memiliki kaki/ kait. Atau lebih sederhananya terdapat tambahan goresan garis kecil yang terlihat pada bagian atas dan bawah setiap ujung huruf. 

Maka tak heran jika dinamakan Serif, yang asal katanya dari “Schreef” (bahasa Belanda), yang berarti “garis”.

Menurut beberapa penelitian, jenis-jenis font Serif ini memiliki unsur kontinuitas yang dihasilkan dari setiap kait/ goresan kecilnya.

Sehingga huruf Serif dapat membantu mata mengalir dari satu karakter ke karakter berikutnya, satu suku kata ke suku kata berikutnya hingga menyajikan kata dan kalimat yang langsung bisa dikenali.

Selain itu Serif juga dapat membuat perbedaan besar pada penghematan ruang. 

Dengan karakteristik tersebut, Serif sering digunakan pada body copy atau bagian tulisan panjang yang menjelaskan secara jelas dan detail tulisan apa yang ingin disampaikan.

Seperti pada media cetak seperti buku, surat kabar, dan majalah.

Namun untuk penggunaan pada media digital, tingkat keterbacaan font-font Serif cenderung tidak stabil. Dimana keterbacaannya tergantung pada kualitas tampilan.

Apabila layar komputer memiliki resolusi rendah, sering memberikan efek bagian kait yang menjadi ciri khas huruf ini hilang ataupun malah terlalu besar.

Dari jenis-jenis font yang ada, keluarga font Serif dianggap sebagai pilihan tepat untuk membuat desain komunikasi yang bersifat formal.

Hal ini mengingat sejarah panjangnya yang memberikan kesan kredibilitas, mapan, dan andal.

Dan audiens pun dapat tertarik dengan tampilan tradisional dan klasik karena warisan tersirat tersebut.

Contoh font Serif

Secara sadar atau tidak sadar jenis font serif amat sering kita temukan dalam kehidupan sehari-hari, ya hampir setiap buku atau dokumen yang kita baca.

Adapun salah satu jenis font Serif yang paling dikenal di seluruh dunia bahkan para awam adalah Times New Roman.

Dan berikut adalah beberapa contoh visual dari beberapa typeface serif yang paling terkenal lainnya:

  • Old Style: Adobe Jenson, Berkeley Old Style, dan Centaur,
  • Transitional: Times New Roman, Baskerville, Georgia dan Plantin
  • Modern: Bodoni, Didot, dan Caslon 
  • Slab Serif: Clarendon, Rockwell dan Courier
  • Sans Serif

Kata “Sans” berasal dari kata Sans (bahasa Prancis) yang secara harfiah berarti “tanpa”. Dengan begitu typeface Sans Serif secara mudah dapat diartikan sebagai jenis huruf yang tidak memiliki serif atau goresan garis kecil di setiap ujung hurufnya.

Berlawanan dengan Serif yang terkesan formal, korporat, dan lebih kaku, keluarga font Sans Serif ini justru jauh dari kata formal. Ia cenderung menampakan kemodernan, lebih muda, fresh, clean, dan lebih menyenangkan karena kesederhanaannya.

Di era digital, Sans Serif sering menjadi pilihan utama karena tingkat keterbacaan yang cukup tinggi dibandingkan dengan huruf Serif.

Bentuknya yang sederhana dengan sedikit poin detail menjadikannya dapat terbaca dan dikenali dalam berbagai ukuran layar digital.

Baik itu dalam bentuk teks paragraf panjang, maupun penggunaan lebih besar seperti pada judul, sub judul.

Bahkan saat ini seakan sudah menjadi tren yang mendominasi menggunakan Sans Serif dalam logo. Seperti Google, Spotify, dan Netflix karena fakta bahwa memang Sans Serif lebih mudah untuk dikenali. 

Contoh font Sans Serif

Jika Serif itu Times New Roman, maka Sans Serif adalah Arial. Ya, Arial adalah salah satu jenis font Sans Serif yang paling populer. Dan berikut beberapa jenis font San Serif lain yang juga populer dan terkenal: Helvetica,  Franklin Gothic, dan Akzidenz Grotesk, Futura, Kabel, dan Eurostile, Open Sans, Gill Sans, Frutiger, dan Optima.

  • Script

Typeface script merupakan kelompok huruf yang memiliki ciri khas bentuk huruf menyerupai tulisan tangan bersambung (kursif). Font-font script ini terdiri dari banyak gaya yang berbeda. Beberapa font script mereplikasi gaya tulisan tangan yang asli para juru tulis atau kaligrafer terlatih. Sementara font script kontemporer mencoba menambah lebih banyak variasi, seperti dengan swooshes dan sapuan akhir yang berayun.

Apapun itu, keluarga font script adalah font yang cenderung kurang profesional, tetapi sangat cocok untuk menggambarkan sesuatu yang elegan, natural, dan personal. Sampai saat ini, penggunaannya sering kita temui di undangan pernikahan, sampul buku roman, dan desain apa pun yang ingin terasa lebih historis.

Pada saat yang sama, font Script juga berfungsi dengan sangat baik sebagai font aksen dalam berbagai konteks. Seperti yang sering kita lihat dalam flyer dan grafis media sosial, fonts Script sering dikombinasikan dengan font Serif maupun Sans Serif.

Dan perlu ditekankan pula, jenis font yang satu ini didesain untuk digunakan dalam teks yang memadukan huruf besar dan kecil UPPERCASE (huruf besar semua) agar tulisan tampak tersambung dengan sempurna. 

Contoh font Script

Beberapa font yang termasuk dalam typeface Script antara lain: Brush Script MT, Shelley, Bickham, Bromello, Helinda Rook, dan Palace Script MT.

  • Display/ dekoratif

Typeface display/ dekoratif merupakan rupa huruf yang mewakili segala typeface selain yang telah disebutkan sebelumnya. Mencakup font-font dalam sub kategori, seperti formal script, black letter, handwriting, monospace, dan banyak lagi.

Typeface display ini terdiri dari font-font yang sebagian besarnya digunakan untuk mengutamakan keindahan dan keunikan dalam menarik perhatian pembaca.

Bahkan beberapa font display/ dekoratif memiliki bentuk dan proporsi huruf yang tidak lazim, dalam menciptakan kesan yang lebih dramatis.

Dan ini tidak direkomendasikan untuk tulisan panjang karena masalah keterbacaan yang rendah.

Contoh font display/ dekoratif

Berikut adalah contoh font beberapa font dekoratif yang sering digunakan untuk membantu desain menonjol: Karloff, Stencil, Neo Deco, Idler, dsb.

Itulah jenis-jenis font beserta penjelasannya yang bisa menjadikan desain grafis menjadi lebih menarik dan tepat sasaran. Semoga bermanfaat!

Strategi Branding Bisnis Kopi

Strategi Branding Bisnis Kopi

Strategi branding bisnis kopi – Tidak bisa dipungkiri bahwa sekarang ini banyak para pelaku bisnis yang terjun menggeluti bisnis kopi.

Hal itu dapat terlihat dengan banyaknya kedai kopi atau coffee shop di berbagai kota seiring dengan mulai banyaknya pecinta kopi baik dari kalangan milenial hingga orang tua.

Melihat trend bisnis kopi ini, mungkin Anda juga tertarik untuk merintis bisnis kopi Anda sendiri.

Jika ya, maka ada hal penting yang harus Anda perhatikan, salah satunya merancang strategi branding yang tepat untuk bisnis kopi Anda. 

Brand kopi menjadi nilai jual tersendiri

Bukan rahasia lagi dengan menjamurnya coffee shop saat ini menjadikan pelanggan mungkin akan berpikir lebih lama ketika dihadapkan pada banyak pilihan brand kopi.

Bahkan di berbagai daerah cukup mudah untuk menemukan beberapa coffee shop sekaligus dalam kawasan yang sama.

Lantas, bagaimana bisnis kopi Anda nantinya bisa menonjol dari keramaian persaingan bisnis tersebut? Strategi branding ini lah yang akan membantu Anda tampil unik, berbeda dari yang lain dan ampuh memikat hati pelanggan..

Perlu Anda ketahui pula bahwa brand bukan hanya identitas bisnis Anda. Ini adalah produk Anda. Sangat penting untuk memahami bahwa kualitas branding Anda sama pentingnya dengan kualitas produk itu sendiri.

Coba amati kasus berikut ini. Diluar sana ada pemilik bisnis kopi yang bekerja keras untuk menyajikan minuman kopi sesempurna mungkin hanya untuk memastikan secangkir kopinya laris terjual.

Tetapi, kenyataannya ada pesaing yang menjadi yang terlaris meski hanya dengan kopi yang tidak lebih baik darinya namun ia memiliki strategi pemasaran yang lebih baik dan menarik.

Seperti dengan menghadirkan kemasan yang unik dan brandable, serta melakukan kampanye iklan dengan konsep yang jelas. Pengenalan merek yang mendalam seperti itulah yang seharusnya Anda tuju.

Strategi branding bisnis kopi

Semakin kuat brand maka skala bisnis pun akan semakin besar.

Tentu saja untuk memperkuat branding bisnis kopi ada banyak strategi dan cara yang bisa dilakukan, beberapa hal tersebut di antaranya adalah:

Tentukan segmentasi pasar

Pertama, branding yang baik berakar kuat dalam memahami siapa Anda sebagai sebuah bisnis, apa yang Anda wakili, serta fokus pada siapa yang harus memilih Anda.

Apakah Anda ingin anak-anak muda sebagai target konsumen utama yang akan membeli produk kopi Anda?

Apakah para karyawan yang terburu-buru? Atau bahkan semua kalangan dengan menjadi yang paling ekonomis?

Setelah Anda menentukan segmentasi pasar dan target konsumen, maka Anda bisa merancang konsep yang pas.

Apakah Anda akan menjadi brand yang mewah dengan kesan kemasan premium ataukah menjadi lebih sederhana agar lebih ‘merakyat’ dan menjangkau semua kalangan.

Memilih nama brand yang sederhana

Pemilihan nama brand menjadi salah satu keputusan paling signifikan yang harus diambil ketika proses awal branding.

Nama brand berfungsi untuk mengidentifikasi, mengomunikasikan, melindungi, dan melegalkan merek. Ini adalah bagian penting dari struktur memori yang khas sehingga nama brand Anda harus mudah diingat oleh para konsumen.

Dalam pengembangannya nama brand sendiri, tentu membutuhkan perencanaan, fokus dan ketekunan.

Adapun saat ini, pemilihan merek kedai kopi kekinian sering menggunakan kata-kata Bahasa Indonesia.

Jika pun ingin menggunakan bahasa asing pastikan nama tersebut jelas dan mudah ketika ditulis, diucap, agar lebih cepat masuk ke ingatan konsumen.

Membuat logo

Setelah Anda menentukan apa konsep dan nama brand kopi, selanjutnya Anda harus mulai menyesuaikan dan menyempurnakan aspek visual merek Anda.

Logo adalah salah satu aspek visual terpenting dalam branding bisnis kopi Anda. Ini adalah kunci untuk pengenalan merek.

Idealnya, logo Anda harus mudah dikenali, diingat, dan memiliki nilai-nilai filosofi yang selaras dengan visi misi dan target bisnis Anda.

Selain itu logo yang bagus juga harus proporsional dan konsisten.

Dalam arti ia harus terlihat sama bentuknya pada setiap media promosi apapun itu.

Baik media fisik (offline) maupun online seperti pada website, media sosial Instagram, Facebook, dan membuat pengguna internet tertarik untuk mengklik konten Anda.

Anda juga mungkin untuk membuatnya dalam beberapa variasi seperti:

  • Logo utama, dengan atau tanpa tagline.
  • Versi black-white, biasanya versi logo dengan warna hitam atau putih semua.
  • Ikon saja, untuk digunakan sebagai gambar profil media sosial media atau favicon untuk website bisnis kopi Anda. 

Mendesain kemasan kopi secara unik & menarik 

Desain kemasan seruput, karya Grapiku

Kemasan kopi adalah alat yang paling ampuh untuk memasarkan produk.

Disamping bersifat fungsional dalam menjaga kopi Anda tetap aman selama penyajian atau pengiriman, kemasan ini akan membedakan kopi Anda dari yang lainnya, juga menarik perhatian audiens.

Ya, perlu digaris bawahi ketika Anda sedang dalam proses branding meskipun kemasan Anda mungkin tidak memengaruhi kualitas kopi Anda, sebagian besar konsumen cukup terpengaruh oleh estetika. 

Jika mereka dihadapkan pada pilihan brand kopi yang banyak, kemungkinan besar mereka akan memilih merek kopi dengan kemasan yang paling menarik secara visual.

Dengan kemasan yang menarik, konsumen Anda pun nantinya akan lebih percaya diri untuk membagikan pengalamannya di media sosial mereka.

Itu artinya Anda akan memperoleh manfaat dari promosi gratis yang dilakukan  pelanggan Anda sendiri.

Saat merancang kemasan ini, Anda memiliki pilihan untuk membuat identitas brand Anda lebih berani dan terlihat.

Anda dapat memilih untuk menempatkan logo brand di depan dan di tengah dalam desain. Anda juga bisa melangkah lebih jauh dari sekedar menempelkan logo pada kemasan.

Seperti dengan, menyematkan desain ornamen-ornamen/ motif yang khas dengan brand Anda. 

Menerapkan strategi media sosial

Media sosial adalah salah satu platform paling efektif untuk terhubung dengan target konsumen dan meningkatkan visibilitas brand Anda.

Hal ini dikarenakan Anda bisa terlibat dengan khalayak konsumen yang luas.

Beberapa hal berikut ini perlu Anda terapkan agar konten media sosial Anda lebih menarik followers dan pada akhirnya menarik pengunjung/ pembeli.

  • Kreatif. Cara terbaik untuk memikat dan terhubung dengan pelanggan Anda adalah dengan menyajikan konten dengan desain visual yang menarik. 
  • Konsistensi. Saat menulis deskripsi/ caption, menggunakan filter, dan elemen visual lain tetaplah konsisten. Karena dengan konsisten dan tidak berubah-ubah maka konten yang Anda sajikan akan lebih mudah diingat dan terngiang di ingatan seseorang. 
  • Interaktivitas. Cobalah untuk membuat konten interaktif sesering mungkin. Libatkan pelanggan Anda dengan kuis, jajak pendapat, tanya jawab, dan kompetisi.

Itulah beberapa strategi branding bisnis kopi yang bisa Anda terapkan untuk melejitkan brand kopi Anda.

Tetap pantau blog kami untuk update tips dan informasi bermanfaat lain terkait branding dan marketing lainnya!

Dan jika Anda ingin menerapkan strategi tersebut tetapi membutuhkan partner desainer branding kopi profesional, maka Grapiku lah solusinya!

Karena Grapiku merupakan agensi desain branding yang mengerti akan kebutuhan mitra secara mendetail.

Kami akan mendengar dan memberikan solusi yang pas untuk meningkatkan penjualan kopi anda melalui desain-desain penunjang marketing yang efektif dan atraktif. 

Lihat proyek branding kopi kami dan konsultasi desain yang Anda butuhkan melalui whatsapp di 0857-4727-8100 sekarang juga!

Aplikasi untuk Membuat Company Profile yang Pro

Aplikasi untuk Membuat Company Profile yang Pro

Sebuah perusahaan pasti membutuhkan identitas/ jati diri untuk menjelaskan posisi dan tujuannya serta mengungkap alasan mengapa perusahaan tersebut berdiri.

Yang mana hal tersebut nantinya akan menjadi pembeda antara perusahaan yang satu dengan lainnya.

Akan tetapi, identitas ini sendiri merupakan konsep yang cukup luas dan dinamis sehingga terkadang sulit untuk dijelaskan. 

Maka dari itu, perusahaan membutuhkan penggambaran profesional untuk menjelaskan tentang identitasnya.

Dan penggambaran ini biasanya berbentuk pernyataan tersurat yang disebut dengan company profile.

Artikel ini akan mengajak Anda untuk memahami lebih lanjut tentang company profile hingga aplikasi apa saja yang bisa digunakan untuk membuat company profile ini.

Apa itu company profile?

Company profile (profil perusahaan) adalah alat perkenalan perusahaan secara profesional kepada calon klien, investor, dan pemangku kepentingan lainnya yang memuat deskripsi ringkas mengenai identitas suatu perusahaan.

Ini menceritakan banyak hal tentang perusahaan.

Mencakup bagaimana latar belakang/ sejarah perusahaan berdiri, siapa saja orang di belakang perusahaan, apa kegiatan bisnis yang dilakukannya, hingga bagaimana reputasi dan prestasi perusahaan sepanjang perjalanan bisnisnya.

Company profile tersebut akan menjadi aset yang dimiliki dan dipegang oleh setiap perusahaan untuk menjalin menjalin kerjasama atau relasi yang baik dengan para pemangku kepentingan. 

Fungsi company profile

Fungsi pertama dan paling utama dari company profile adalah untuk membantu perusahaan mendekat dan memasuki lingkup segmen pasar baru, klien baru, dan segala kepentingan yang penting bagi pertumbuhan bisnis.

Tak hanya itu, selain tujuan utama tersebut company profile juga memiliki beberapa fungsi mendetail lainnya, antara lain sebagai berikut:

Alat perkenalkan bisnis

Company profile mampu mempresentasikan segala informasi yang ingin Anda tawarkan kepada pemangku kepentingan.

Hanya dengan membaca company profile, calon klien dapat mengetahui gambaran inti perusahaan.

Ini sangat bermanfaat untuk mempersingkat pertemuan dan mempercepat proses kerja sama karena calon klien tidak perlu lagi bertanya secara detail tentang profil, visi, dan misi perusahaan secara langsung. 

Alat pemasaran

Dengan dunia bisnis yang semakin kompetitif, perusahaan yang selalu selangkah lebih maju dan tampak menonjol yang akan berhasil dalam jangka panjang.

Salah satu wujud upaya untuk tampil menonjol dalam menciptakan kesan pertama yang baik dan membedakan perusahaan Anda dari para pesaing adalah melalui tampilan company profile.

Yang utama, company profile yang ditulis dengan baik mampu membantu menegaskan kembali tempat Anda di pasar industri.

Tetapi, memaksimalkan penggunaan elemen visual berupa gambar dan teks juga penting untuk membuat klien terkesan.

Dengan tampilan dan isi company profile yang menarik bahkan hanya dipandang secara sekilas, maka ini dapat memicu keinginan calon klien mengenal lebih jauh perusahaan serta produk/ jasa yang Anda tawarkan dan pada akhirnya akan mendorong pertumbuhan bisnis Anda.

Alat penjualan

Fungsi company profile juga untuk meyakinkan calon klien untuk melakukan bisnis dengan perusahaan Anda.

Pasalnya, dengan company profile Anda bisa memasukkan hal apapun yang menjadi keunggulan Anda.

Seperti kapasitas, kualitas, kekuatan dan keahlian yang relevan untuk ditonjolkan agar sesuai dengan kebutuhan klien saat mengajukan tender atau proposal.

Demikian ini, tentu akan meningkatkan nilai positif dari perusahaan Anda yang juga cukup efektif untuk mendorong keputusan calon klien.

Kapan company profile digunakan?

Company profile yang juga sering disingkat menjadi compro ini diperlukan dalam beberapa kasus seperti berikut ini:

  • Untuk mengajukan tender dan kontrak.
  • Tercatat sebagai pemasok atau penyedia jasa bagi perusahaan besar atau instansi pemerintah
  • Untuk mengajukan pinjaman, pembiayaan atau hibah (bank dan investor memerlukan rencana bisnis dan/atau profil perusahaan).

Bentuk compro grafis

Perkembangan teknologi informasi dan internet memicu munculnya bentuk company profile perusahaan digital dan online. Seperti website company profile, video company profile, dsb.

Namun, bentuk compro yang paling umum dan utama untuk setiap perusahaan adalah company profile grafis dalam bentuk dokumen dengan sejumlah halaman. 

Company profile grafis ini bersifat lebih variatif karena menggabungkan unsur teks dan gambar/ foto/ ilustrasi secara harmonis.

Selain itu compro grafis juga dapat dipublikasikan ke dalam berbagai media, seperti media cetak buku company profile, maupun diunggah ke website dan platform online lainnya. 

Aplikasi untuk membuat company profile grafis yang pro

Untuk membuat company profile grafis yang profesional berarti Anda membutuhkan skill dalam bidang desain grafis.

Yakni proses membangun tampilan sebuah publikasi atau presentasi yang menarik, proporsional, dan memukau.

Sehingga dapat menaikkan minat pembaca sekaligus memudahkan pembaca memahami pesan yang disajikan.

Berikut aplikasi desain yang perlu anda pakai untuk mendesain compro grafis yang pro :

Adobe Illustrator

Adobe Illustrator (AI) adalah perangkat lunak desain terkemuka yang berpusat pada editor grafis vektor.

AI ini sendiri dikembangkan dan dipasarkan oleh Adobe Systems yang rilis perdana 34 tahun lalu, tepatnya pada 13 Maret 1987.

Melalui aplikasi AI, Anda bisa menggambar dengan menggunakan fitur alat pembentuk vektor. 

Menambahkan bentuk geometris, font, gambar, pengaturan tata letak, dan menyempurnakan desain untuk menciptakan sesuatu yang spektakuler.

Saat ini AI pun seakan sudah menjadi standar industri, karena adanya dukungan dari keluarga besar aplikasi Adobe yang saling berhubungan dan bekerja sama dengan mulus. 

Adobe indesign

Masih termasuk dalam keluarga perangkat lunak Adobe.

Adobe InDesign terkenal untuk melayout majalah dan surat kabar sejak 1999.

Perangkat lunak desain grafis ini sangat cocok untuk membuat compro karena Anda dapat menggunakan opsi ‘customize layout’ yang InDesign sediakan.

Anda dapat mengubah teks dokumen Anda, dan grafik akan secara otomatis menyesuaikan.

CorelDraw

Sama seperti AI, CorelDraw juga memiliki banyak alat untuk membuat pekerjaan berbasis vektor dan menghasilkan hasil yang profesional.

Bagi seorang pemula, mungkin menggunakan CorelDraw cenderung lebih mudah karena tampilan kerjanya yang cukup user friendly.

Shortcut cukup mudah untuk Anda hafal dan aplikasikan, pengaturan layout yang mumpuni dan cepat dalam pengerjaannya. Pun banyak percetakan di Indonesia yang menggunakan aplikasi desain ini.

Microsoft PowerPoint

Microsoft PowerPoint adalah sebuah program komputer untuk presentasi termasuk dalam paket aplikasi perkantoran Microsoft Office, selain Microsoft Word, Excel, Access dan beberapa program lainnya.

Company profile yang dibuat dengan PowerPoint memungkinkan Anda menyampaikan presentasi yang berisi teks, ikon dan gambar, bagan, grafik, dan infografis.

Anda juga memanfaat template yang ada untuk membuat tata letak gambar dan teks secara lebih mudah. 

Microsoft Word

Tentu Anda sudah tidak asing lagi dengan aplikasi Microsoft Word.

Ya, perangkat lunak keluarga Microsoft Office yang handal dalam pembuatan dokumen dan pengolahan kata.

Pada dasarnya, aplikasi ini juga bisa untuk membuat company profile.

Namun hanya saja kini tidak lagi direkomendasikan karena fleksibilitas kurang, hasil compro pun terkesan monoton.

Itulah beberapa poin penjelasan tentang company profile, mulai dari pengertian, fungsi, hingga rekomendasi aplikasi untuk membuat company profile yang profesional. Semoga bermanfaat!

*Jika Anda ingin memiliki aset berharga profil perusahaan Anda, sedangkan Anda tidak memiliki skill mumpuni dalam desain grafis ataupun Anda terlalu sibuk dengan hal lain.

Maka solusinya serahkan saja kepada jasa pembuatan company profile Grapiku! Grapiku berpengalaman dalam menghadirkan compro perusahaan, organisasi, instansi, dll baik itu yang sifatnya membuat baru dari awal maupun desain ulang compro yang telah ada.

Silahkan kunjungi laman layanan desain company profile dan hubungi kontak untuk informasi lebih lanjut!

Website Rebrand atau Redesign?Ketahui Dulu Perbedaanya

Website Rebrand atau Redesign? Ketahui Dulu Perbedaannya

Website rebrand atau redesign, manakah yang Anda butuhkan saat ini?

Sudah berulang kali kami menyampaikan bahwa website merupakan alat yang sangat bermanfaat bagi perkembangan sebuah bisnis masa kini.

Website dapat menjadi wajah bisnis dan membentuk fondasi identitas digital bisnis Anda.

Ia juga bisa menjadi media penjualan yang praktis, mudah, cepat, berjangkauan luas. Sekaligus mampu melayani pelanggan yang berasal dari manapun pada jam berapapun – selama 24/7/365.

Namun, tahukah Anda bahwa sama halnya dengan toko fisik, website juga perlu perawatan dan perlu direnovasi.

Entah itu mungkin ketika Anda ingin memperbarui nuansa yang sudah membosankan karena tampak usang.

Maupun saat Anda ingin memperbaiki kekurangan dan menambah fasilitas yang bisa menjadikan toko semakin nyaman bagi pelanggan.

Pada kondisi ini, Anda akan menemukan 2 pilihan. Yakni apakah Anda harus melakukan rebrand website atau redesign website.

Rebrand website

Rebrand dalam Bahasa Indonesia berarti membuat ulang/ mengubah citra brand/ merek yang sudah ada.

Ketika sebuah bisnis mengubah citra mereknya, itu berarti mengubah cara menampilkan identitasnya kepada publik melalui setiap saluran, tanpa terkecuali website.

Proses ini termasuk menghapus, mengubah, meningkatkan, atau mempertahankan elemen brand apa adanya untuk memposisikan merek secara lebih kompetitif di pasar. 

Adapun dampak dari proses rebranding dapat berwujud perubahan pada visual brand identity seperti logo, palet warna, tipografi, ikon, dll.

Selain itu biasanya juga diiringi dengan perubahan pesan merek (nama perusahaan, proposisi nilai, konten, suara dan nada, dll).

Berawal dari itu, rebrand website dapat disebut sebagai langkah mengubah total maupun memperbarui tampilan sebuah website sesuai citra brand yang telah ada maupun citra brand yang baru.

Tujuannya agar website menjadi lebih brandable (mengandung nilai merek dan memiliki sifat marketing).

Atau memiliki tampilan yang selaras dengan nuansa merek bisnis untuk meningkatkan pengenalan dan loyalitas merek hingga mempengaruhi minat konsumen untuk melakukan pembelian.

Redesign website

Berbeda dengan rebrand website yang lebih berfokus pada perubahan tampilan.

Redesign (desain ulang) website adalah perombakan website yang lebih kompleks, tidak hanya sekedar mengubah tampilan saja.

Proses redesign web melibatkan perubahan yang signifikan pada berbagai elemen secara bersamaan.

Antara lain yaitu pembaruan visual web, penggunaan CMS baru, perubahan kode, konten, penyegaran tata letak, peningkatan navigasi, memasukkan modul dan fungsionalitas baru dan berbagai hal lainnya.

Adapun tujuan dari redesign website ini beberapa diantaranya untuk menghadirkan tampilan yang lebih fresh.

Menciptakan kinerja website yang lebih lebih bagus untuk memicu konversi dan penjualan. Dan meningkatkan pengalaman pengguna (UX) yang lebih baik dan berkesan untuk meningkatkan keterlibatan pengguna.

Contoh Redesign Website

Berikut beberapa contoh redesign website yang pernah dilakukan oleh Grapiku:

Website EON Chemicals

 

Website PT Gobel Dharma Sarana Karya (GDSK)

Pembuatan website GDSK - Website catering dan layanan fasilitas

 

Website PT Sabre Travel Network Indonesia

Kapan harus rebran dan kapan harus redesign website?

Hakikatnya, baik rebrand maupun redesign website memiliki satu kesamaan penting, yakni sama-sama secara signifikan dapat mempengaruhi pengalaman pelanggan saat mengunjungi website Anda.

Tetapi, keduanya berbeda dalam hal seberapa intensif perubahan dan sumber daya yang digunakan.

Nah, untuk membantu Anda memilih langkah yang tepat apakah Anda harus rebrand atau redesign website, simak beberapa indikatornya berikut ini:

Pilih rebrand, jika:

  • Anda memiliki brand baru dan ingin menerapkannya pada seluruh alat pemasaran untuk membangun brand awareness.
  • Saat tampilan website Anda tidak selaras dengan pesan dan estetika brand yang sudah ada.
  • Target konsumen Anda telah berkembang (demografi, persepsi, tujuan, anggaran, dll).
  • Website Anda saat ini sudah tidak relevan dengan tren desain dan ekspektasi pasar.
  • Target audiens sulit memahami apa yang bisnis Anda jalankan ketika melihat website Anda.
  • Website Anda tidak memiliki ciri khas dan sulit membedakannya dari website lain milik kompetitor Anda.

Pilih redesign, jika:

  • Lalu lintas ke website Anda terus menurun dari waktu ke waktu.
  • Pemuatan situs (loading) lambat.
  • Website Anda tidak mobile friendly.
  • Website tidak dapat ditemukan di mesin pencari.
  • Anda mengalami kesulitan saat mengelola website.
  • Website tidak aman, terserang malware.
  • Website Anda mendatangkan tingkat konversi yang rendah.

Baca selengkapnya disini tentang Indikator website Anda perlu didesain ulang.

Kesimpulan

Itulah pembahasan singkat tentang website rebrand dan redesign.

Semoga artikel ini bermanfaat dan dapat membantu Anda menemukan apa sebenarnya hal yang harus Anda lakukan terhadap website Anda.

Perlu Anda ingat pula, sebaiknya lakukan audit website Anda terlebih sebelum memulai proyek membranding ulang atau mendesain ulang.

Hal ini akan memberitahu Anda apa yang perlu dipertahankan dan apa yang perlu diubah.

Uji semuanya dengan penuh semangat dan seksama, catat apa yang kurang, dan apa yang ingin Anda perbaiki dan tambahkan.

Jasa rebranding dan redesign website murah dan berkualitas

Setelah Anda mengetahui alasan pasti di balik kebutuhan proyek yang Anda butuhkan, selanjutnya Anda dapat mencari agensi kompetitif untuk tugas tersebut.

Kami – Grapiku adalah agensi serba bisa untuk semua tugas mendesain, membranding dan mengembangan website.

Kami berpengalaman dalam menghadirkan website yang merepresentasikan brand Anda secara maksimal, dengan UI (tampilan) dan UX yang baik, berkelas, modern.

Dan tentunya website responsif di berbagai ukuran layar perangkat sekaligus SEO friendly.

Sehingga website Anda lebih unggul, berdaya saing dan dapat bekerja efektif untuk pemasaran bisnis Anda hingga bertahun-tahun mendatang.

Jangan ragu untuk menghubungi kontak kami sekarang juga! Mari berdiskusi tentang kebutuhan Anda lebih lanjut (gratis konsultasi)!

Kami pun akan memberikan ide, masukan, dan paket layanan yang benar-benar sesuai dengan kebutuhan dan anggaran Anda. 

Website Sekolah Kenapa Wajib Punya

Website Sekolah: Kenapa Wajib Punya?

Di era digital saat ini memastikan kehadiran online dengan memiliki website sudah menjadi hal yang lumrah bahkan telah menjadi kebutuhan pokok untuk dipenuhi.

Hal ini tidak hanya berlaku bagi perusahaan/ pelaku bisnis, instansi pemerintahan, publik figur, atau organisasi.

Namun juga bagi instansi pendidikan, baik itu sekolah negeri maupun swasta.

Website bagi sekolah telah dianggap menjadi salah satu bentuk inovasi dan kolaborasi dalam kemajuan pendidikan Indonesia.

Nah, dalam artikel kali ini kami akan menyebutkan satu persatu peran penting dan manfaat sekaligus alasan mengapa Anda wajib memiliki website sekolah Anda sendiri.

Website merupakan alat pemasaran jitu

Sekolah tentunya ingin memiliki banyak peserta didik sehingga sekolah biasanya melakukan berbagai cara untuk menarik perhatian para orangtua yang sedang mencari institusi pendidikan bagi putra-putri mereka. 

Oleh karena itu, sekolah pun perlu melakukan strategi pemasaran layaknya perusahaan yang mengiklankan dan menawarkan produk/ layanannya.

Di era internet, website sekolah adalah alat pemasaran yang tepat untuk kebutuhan tersebut. 

Dengan website ini, sekolah bisa melakukan kegiatan promosi 24/7 dengan jangkauan yang lebih luas.

Sebab Anda bisa menampilkan berbagai informasi tentang profil sekolah, seperti sejarah, visi misi, kurikulum pendidikan, fasilitas sekolah, informasi pendaftaran, dsb.

Adapun informasi yang tercantum pada website ini dapat diakses dimanapun kapanpun selama memiliki gadget dan tersambung koneksi internet.

Sarana publikasi yang efektif

Selain untuk menampilkan informasi profil sekolah, website juga dapat Anda gunakan sebagai sarana publikasi sekolah.

Informasi yang dapat Anda publikasikan bisa berupa dokumentasi acara sekolah, hasil karya maupun pencapaian/ penghargaan dari lomba yang diikuti peserta didik. Serta segala macam berita tentang sekolah yang perlu Anda bagikan ke publik. 

Cara ini bisa dilakukan untuk menunjukkan bahwa sekolah terus aktif dan kreatif sehingga kredibilitas sekolah di mata publik pun dapat meningkat.

Meningkatkan citra/ image sekolah

Website secara tidak langsung juga dapat membangun citra positif sekolah di mata khalayak umum.

Sebab sekolah Anda akan dianggap sigap terhadap perkembangan teknologi internet. 

Apalagi jika website yang Anda hadirkan memiliki fitur, tampilan, secara keseluruhan tampak mumpuni, mengesankan dan profesional.

Maka sudah pasti sekolah Anda mendapatkan nilai plus tersendiri. Karena kesannya sekolah Anda bersungguh-sungguh dalam menghadirkan layanan informasi terbaik kepada publik.

Meningkatkan pengalaman pembelajaran

Hadir secara fisik di ruang kelas saat ini bukanlah satu-satunya pilihan pembelajaran lagi.

Kini, pendidikan berkualitas juga dapat melalui Learning Management System dengan pembelajaran online (E-learning).

Dan sistem e-learning sendiri sebagian besar berbasis website.

Website sekolah interaktif yang memiliki fitur E-learning dapat meningkatkan pengalaman belajar.

Segala macam materi, kuis, ujian, dll dapat Anda unggah ke sistem dan peserta didik dapat mengaksesnya dari mana saja.

Adapun berbagai bentuk penyajian materi dapat ditambahkan ke situs web. Termasuk file dokumen, video, gambar/ grafis, presentasi, form, dan masih banyak lagi.

Membangun komunitas pendidikan

Website sekolah dapat dilengkapi berbagai fitur canggih lainnya.

Anda bisa menjadikan website sekolah sebagai wadah yang memungkinkan penggunanya dapat berbagi informasi, diskusi, maupun melakukan tanya-jawab tentang berbagai topik.

Ini bisa menjadi forum komunitas yang berkembang dimana semua orang mulai dari staff, guru, peserta didik, hingga orang tua dapat berkumpul dan berbagi pengetahuan dan pengalaman mereka.

Mengeratkan hubungan sekolah dengan wali murid

Komunikasi adalah kunci untuk semua hubungan yang sukses.

Tentunya hal yang sama berlaku untuk sekolah. Pihak sekolah dengan orang tua/ wali peserta didik perlu berkomunikasi untuk membangun kemitraan.

Banyak penelitian dan studi pun menyatakan bahwa kemitraan orang tua dengan sekolah memiliki dampak positif dari dalam mendukung keberhasilan peserta didik.

Dan website sekolah memungkinkan untuk mewujudkan ini dengan lebih mudah.

Website dapat digunakan oleh orang tua untuk melihat perkembangan anaknya dengan melihat informasi kelas, nilai, tugas, kehadiran, dan kegiatan ekstrakurikuler lainnya yang diunggah oleh guru/ staf.

Selain itu, pesan antara guru dan orang tua dapat tersampaikan melalui website sehingga mereka dapat berkomunikasi tanpa pertemuan pribadi di sekolah.

Sarana menerima umpan balik

Umpan balik adalah cara yang bagus untuk mengetahui tentang efektivitas layanan, aturan, atau peraturan baru.

Dan jika Anda ingin meningkatkan kualitas layanan sekolah Anda, maka cara terbaik untuk melakukannya adalah mendengarkan masukan dari peserta didik dan orang tua mereka.

Anda bisa menyediakan fitur kritik dan saran pada website yang bisa diakses oleh orang tua dan peserta didik.

Melalui fitur tersebut mereka dapat memberi nasihat dan saran yang berharga tentang bidang-bidang yang mungkin kurang dimiliki sekolah Anda.

Meningkatkan budaya literasi digital

Segala informasi sekolah yang di publish lewat website secara otomatis dapat menarik minat semua kalangan yang menjadi rekanan sekolah mengunjungi media tersebut.

Dengan demikian, budaya literasi digital pun akan semakin meningkat.

Literasi digital sendiri merupakan wawasan seseorang dalam aspek pemanfaatan teknologi digital. Ini mencakup kemampuan seseorang dalam membuat sekaligus mengevaluasi informasi dengan sehat, cermat serta patuh kepada hukum dalam kehidupan.

Atau secara praktisnya berarti “melek teknologi internet”, atau “tidak gaptek”.

Pengarsipan digital yang lebih mudah dan menghemat tempat

Pengarsipan dokumen sekolah yang dulu dilakukan secara manual dengan cara menyimpan bentuk fisik di lemari arsip tentunya semakin hari semakin banyak memakan tempat.

Sekarang terdapat alternatif pengarsipan yang lebih praktis dan menghemat tempat.

Yakni dengan cara memanfaatkan teknologi website untuk menyimpan, mengolah, mengakses serta menyebarkan arsip sesuai kebutuhan.

Menghemat biaya dan waktu

Dengan website sekolah, Anda dapat menyelesaikan berbagai hal secara online lebih cepat dan juga menghemat biaya.

Sebagai contoh, administrasi sekolah dapat menghemat biaya untuk pencetakan, fotokopi, dan pengiriman surat fisik kepada orang tua.

Karena informasi dapat Anda sampaikan melalui website.

Selain itu, Anda juga dapat menemukan laporan peserta didik dengan mudah hanya dalam satu klik karena sudah tersimpan ke dalam basis data website.

Kesimpulan

Seperti yang Anda ketahui sekarang, manfaat website sekolah terlalu besar untuk Anda abaikan.

Itulah yang menjadikannya ‘wajib’ untuk Anda miliki. Namun, ada sesuatu yang harus Anda ingat ketika mengembangkan situs web untuk sekolah Anda.

Salah satunya ketika memilih pengembang web yang tidak hanya ramah tetapi juga yang memiliki pengalaman hebat dalam membangun website yang berkelas.

Kami – Grapiku ahli dalam memproduksi situs dengan tampilan profesional, navigasi mudah, kaya akan fitur (custom sesuai permintaan).

Bahkan dengan anggaran terbatas, Anda dapat memiliki situs web yang mampu mewakili sekolah Anda dengan bangga. 

Kami siap melayani jasa pembuatan website sekolah negeri maupun swasta, SD, SMP, SMA, SMK. Bahkan website universitas, pondok pesantren, bimbel, lembaga kursus dan pelatihan, serta website di bidang pendidikan lainnya.

Hubungi kami sekarang juga dan konsultasikan kebutuhan website akademik yang Anda inginkan secara gratis.

Kami akan senantiasa mendengar dan memberikan solusi terbaik bagi Anda dengan sepenuh hati!

SEO Penting Bagi Branding, inilah Alasannya

SEO Penting Bagi Branding, Inilah Alasannya

Jika menurut Anda SEO tidak ada hubungannya dengan branding, saatnya untuk meninjau kembali hal itu!

Meskipun SEO sebagian besar berperan untuk menghasilkan trafik organik, tahukah Anda bahwa strategi ini ternyata juga bisa memperkuat branding dan meningkatkan brand awareness.

Nah, dalam artikel ini kami akan menunjukkan kepada Anda bagaimana peran penting SEO dalam branding perusahaan tersebut.

Apa itu SEO?

SEO (Search Engine Optimization) jika diartikan ke dalam Bahasa Indonesia berarti pengoptimalan mesin pencari/ telusur.

SEO adalah suatu upaya optimasi untuk membuat website mendapat peringkat tinggi di mesin pencari, terutama Google.

Upaya tersebut dilakukan melalui langkah kerja sistematis berlandaskan pada mekanisme kerja atau algoritma mesin pencari.

Sederhananya, SEO berarti memperbaiki dan meningkatkan kualitas konten website sedemikian rupa berdasar indikator utama SEO dan algoritma Google agar tampak bagus dari sisi penilaian mesin pencari Google.

Sehingga pada akhirnya bisa tampil di urutan teratas halaman hasil pencarian SERP (Search Engine Result Page) ketika seseorang mencari sesuatu yang relevan.

Dengan menempati urutan teratas di SERP, tentu ini akan sangat bermanfaat dalam meningkatkan visibilitas website.

Yang berarti akan semakin meningkat pula trafik/ lalu lintas website dan peluang konversi prospek menjadi pelanggan.

Apa itu branding?

Sebelum mengetahui pengertian branding, mari pahami pengertian brand/ merek terlebih dahulu.

Disadur dari investopedia, brand adalah sesuatu yang mengacu pada konsep pemasaran yang membantu orang mengidentifikasi perusahaan, organisasi, produk, atau individu tertentu.

Brand ini sering menggunakan elemen brand identity untuk membantu menciptakan identitas di pasar.

Yakni bisa berupa nama, simbol, istilah, logo, dan karakteristik lain dari sebuah entitas yang membedakannya dari entitas lain.

Dari pengertian brand diatas, maka branding dapat diartikan sebagai usaha untuk membuat sebuah brand.

Namun, perlu Anda ingat bahwa branding tidak terbatas pada membuat atribut identitas brand yang kasat mata saja.

Tetapi juga melibatkan atribut tidak berwujud (emosional) seperti menyampaikan pesan tersirat tentang sejarah, visi misi perusahaan, karakter brand, etos kerja perusahaan, cara beriklan, dll, dalam rangka membentuk persepsi/ citra merek di benak konsumen. 

Saat ini, branding menjadi hal yang amat penting untuk diupayakan setiap entitas bisnis.

Karena dengan proses branding lah orang bisa lebih mudah dan cepat mengidentifikasi, merasakan keberadaan merek Anda, serta membedakan brand Anda dari para pesaing dan tampak menonjol di pasar yang semakin ramai dan kompetitif.

Bagaimana keterkaitan/ hubungan SEO dengan branding?

SEO dan branding merupakan 2 hal yang jauh berbeda namun jika dikaitkan dengan dunia digital saat ini keduanya ternyata memiliki hubungan yang cukup erat karena saling mempengaruhi.

Kampanye SEO yang Anda kembangkan dengan baik dapat meningkatkan citra dan jangkauan branding Anda.

Sementara branding yang baik, pada gilirannya dapat meningkatkan kemampuan Anda untuk menarik perhatian konsumen pada halaman hasil mesin pencari tersebut dan mendapatkan lebih banyak klik.

Contohnya, ketika Anda ingin memperkenalkan brand Anda dan membangun brand awareness, sudah pasti Anda akan melakukan kampanye pemasaran.

Seperti dengan membuat website company profile dan menyebarkan konten pemasaran melalui media lain baik secara online maupun offline.

Dan setelah konten pemasaran Anda mulai tersebar di berbagai media, kebanyakan orang akan mencari tahu lebih dalam dan memastikan segala informasi tentang nama atau merek Anda di Google.

Jika website brand Anda dapat ditemukan dalam hasil pencarian terlebih pada posisi teratas, maka ini akan memberikan dampak yang besar pada citra positif brand Anda.

Manfaat SEO bagi branding

Optimasi SEO akan membantu website memiliki performa terbaiknya.

Website dengan performa yang baik juga akan memberikan dampak baik bagi branding.

Apa saja itu? Berikut beberapa manfaat SEO bagi branding:

Meningkatkan brand visibility

Brand visibility (visibilitas merek) merupakan frekuensi orang melihat brand Anda di berbagai saluran pemasaran online, termasuk di hasil pencarian Google.

Brand visibility yang baik berarti telah menunjukkan keberadaan brand yang pada akhirnya membantu menciptakan brand awareness.

Dalam hal ini, semakin website Anda optimasi dengan SEO, maka peluang tampil di peringkat atas SERP tentu menjadi semakin besar.

Hal itu berarti semakin banyak pula bola mata yang bisa melihat keberadaan tentang merek Anda lalu akan tertarik menelusuri penawaran produk atau layanan Anda.

Membangun brand credibility

Algoritma mesin pencari Google terus mengalami perkembangan, menjadi lebih pintar dan selektif untuk memilih website yang akan direkomendasikan di halaman teratas SERP.

Sehingga agar sukses dalam SEO maka website perlu pondasi yang kuat, konten terstruktur, performa bagus selaras dengan pengalaman pengguna yang mulus.

Oleh karenanya, tidak heran jika website yang berperingkat tinggi di halaman hasil mesin pencari Google biasanya dianggap berkualitas tinggi dan dapat dipercaya karena untuk mencapai titik tersebut tentu si pemilik website melakukan upaya lebih keras daripada yang lainnya.

Hal ini tentu dapat bermanfaat dalam meningkatkan brand credibility.

Brand credibility (kredibilitas merek) sendiri merupakan kepercayaan informasi produk yang terkandung dalam suatu merek.

Konsep ini mengharuskan konsumen memandang bahwa merek tersebut memiliki kemampuan yang dapat dipercaya dan terus memberikan apa yang telah dijanjikan.

Meningkatkan engagement

SEO website akan menghasilkan trafik web organik yang berkualitas. Jika Anda memiliki website dengan konten bermanfaat yang sesuai dengan maksud audiens. Maka kemungkinan mereka akan menghabiskan lebih banyak waktu untuk menjelajah website Anda. Audiens yang terlibat lebih lama dengan website cenderung lebih terhubung ke merek. Dan ini pada akhirnya dapat mengarah menghasilkan lebih banyak konversi.

Sehingga penting untuk meningkatkan tingkat keterikatan pengguna dengan website Anda. Ada banyak yang bisa Anda lakukan, seperti dengan menyediakan website yang aman dan ramah seluler, konten informatif dan edukatif, dsb

Apakah bisa branding tanpa SEO?

Bisa saja, tetapi tanpa adanya upaya SEO kemungkinan besar brand Anda kalah dalam persaingan.

Sebab, sebagian entitas bisnis saat ini telah menunjukkan kehadirannya di dunia digital melalui website dan banyak entitas yang bersaing di ruang yang sama dengan menggandeng jasa SEO profesional.

Oleh karenanya, mau tidak mau Anda juga harus menerapkan strategi SEO untuk menjadi lebih mencolok dan mendorong kemenangan dalam persaingan tersebut.

Pembuatan Website Olahraga Kenapa Penting?

Pembuatan Website Olahraga: Kenapa Penting?

Di zaman digital sekarang ini, kebutuhan akan website telah memasuki setiap aspek kehidupan. Tak terkecuali dalam bidang olahraga, website sangat diperlukan.

Pembuatan website di bidang olahraga merupakan salah satu upaya yang sudah semestinya dipenuhi oleh instansi/ organisasi pembina olahraga, klub, dan berbagai pemangku kepentingan lainnya.

Mengapa demikian? Apa pentingnya website olahraga ini?

Disini kita akan membahas jenis-jenis website olahraga itu sendiri, keuntungan yang akan Anda peroleh dari pengembangan website olahraga Anda, hingga tips dalam membangun website olahraga dengan spesifikasi yang tepat.

Jenis-jenis website olahraga

  • Website instansi/ organisasi/ otoritas pembinaan olahraga. Contoh: Website KONI Klaten, DISPORAPAR Jateng, dan Kemenpora.
  • Website organisasi induk olahraga. Contoh: PSSI, PBVSI, dan PPSI.
  • Website klub olahraga. Contoh: Website klub sepak bola PERSIB Bandung, klub basket Satria Muda Pertamina, dan klub bola voli Surabaya Samator.
  • Website kompetisi olahraga. Contoh: Proliga, Liga Indonesia, dan Formula E.
  • Website event/ pesta olahraga. Contoh: PON, Sea Games, Asean Games, dan Olympic Games.
  • Hingga website berita olahraga, seperti BolaSport, SkySports, dan EuroSports.

Fungsi dan manfaat

Berikut ini beberapa fungsi serta manfaat yang bisa Anda peroleh dengan membangun website olahraga, khususnya bagi Anda instansi/ organisasi yang bertugas dalam bidang keolahragaan.

Sebagai media informasi

Tidak bisa dipungkiri bahwa orang-orang saat ini lebih cenderung mencari segala informasi yang mereka butuhkan menggunakan internet.

Ya, hal tersebut karena adanya internet memungkinkan bentuk penyampaian informasi secara digital yang membuat informasi dapat diperoleh dan dimanfaatkan lebih cepat, dari berbagai tempat tanpa batasan ruang dan waktu.

Website yang menjadi salah satu elemen penting dalam internet, dapat berfungsi sebagai pusat informasi tersebut.

Anda bisa menyajikan informasi di dalamnya, lalu masyarakat dan berbagai pemangku kepentingan lain dapat mengetahui informasi tersebut walaupun jaraknya sangat jauh dari tempat Anda berada.

Sebagai media publikasi dan rujukan resmi 

Kemudahan penyebaran informasi secara cepat dan mudah melalui internet ternyata juga memiliki dampak negatifnya.

Permasalahan yang sering terjadi adalah tersebarnya berita bohong (hoax) dan tidak semua informasi yang ada di internet bisa dipertanggung jawabkan kebenarannya.

Jadi, pembaca dituntut untuk memilah dan memilih, mana informasi yang benar dan mana yang salah. 

Untungnya dengan memiliki website Anda sendiri, itu artinya memiliki media publikasi resmi yang nantinya bisa menjadi web rujukan/ referensi terpercaya jika terdapat informasi yang simpang siur di media sosial, aplikasi perpesanan, dan media lainnya.

Sarana meningkatkan branding

Sama seperti sebuah bisnis dan personal, membangun branding juga sangat penting untuk sebuah instansi/ organisasi.

Pasalnya dengan branding yang kuat, maka kredibilitas masyarakat terhadap organisasi tersebut meningkat.

Saat ini website pun menjadi salah satu media branding yang cukup efektif untuk menunjukkan kualitas dan kapabilitas kepada masyarakat.

Ketika sebuah instansi/ organisasi sudah memiliki website, ini pun sudah memberikan kesan positif tersendiri karena telah dianggap berusaha mengikuti perkembangan zaman dan “melek teknologi”.

Apalagi jika website yang Anda hadirkan memiliki rancangan tampilan yang bagus dengan konten yang berkualitas dan terus Anda perbarui secara berkala.

Maka ini dapat meningkatkan profesionalitas Anda sehingga kepercayaan masyarakat pun dapat terus tumbuh.

Sarana meningkatkan pelayanan

Dalam rangka meningkatkan kualitas layanan, maka cara terbaik untuk melakukannya adalah dengan mendengar masukan/ kritik/ umpan balik dari masyarakat/ pemangku kepentingan lainnya.

Melalui website, Anda juga bisa menyematkan fitur yang memungkinkan pengunjung web dapat memberikan nasihat dan saran yang berharga sebagai bahan pertimbangan upaya peningkatan layanan kedepannya.

Memudahkan pekerjaan

Dengan sistem yang sudah terkomputerisasi, maka berarti segala pekerjaan menjadi lebih mudah, cepat, dan akurat.

Berbeda dengan sistem yang masih manual dimana ketika proses pencarian data mungkin sering terjadi permasalahan entah itu data tidak ditemukan karena kurang teliti ataupun cukup menguras waktu karena harus membuka tumpukan arsip.

Dengan website yang merupakan sistem terkomputerisasi tentunya akan lebih mudah karena data tersimpan dalam database yang dapat menampung data dengan banyak dan tersimpan dengan aman dan mudah dicari ketika dibutuhkan. 

Spesifikasi website olahraga

Website olahraga yang bagus tentu harus menyediakan akses yang mudah ke berbagai solusi dalam memenuhi kebutuhan pengunjung web.

Berikut ini beberapa kriteria atau spesifikasi penting yang harus Anda penuhi dalam membuat website olahraga yang bagus dan profesioanal.

Desain website profesional

Desain tampilan website merupakan kesan pertama saat orang melihat sebuah website.

Website yang memiliki desain cenderung terlalu kaku dan terlihat usang dapat membuat masyarakat enggan membuka website tersebut.

Sementara desain website yang terlihat cantik, bersih, profesional, dan kontemporer membuat situs mudah diingat dan mempengaruhi pengunjung untuk lebih lama singgah di website tersebut.

Pada akhirnya, pengunjung pun akan merasa senang untuk mengakses dan menggali lebih dalam isi halaman website Anda.

SEO Friendly

Selain mempercantik tampilan, Anda juga harus membuat website Anda menjadi SEO friendly.

Ingat, tidak semua orang mengetahui alamat domain website Anda dan tidak ada pengunjung yang selalu menghafalnya meskipun itu pendek.

Jadi, pastikan website Anda mudah ditemukan di mesin pencari, terutama Google dengan melakukan optimasi SEO.

SEO (Search engine optimization) sendiri merupakan serangkaian strategi yang berguna untuk menaikkan volume dan kualitas trafik sehingga website mampu menempati peringkat terbaik di halaman pencarian Google.

Website responsive

Seiring berjalannya waktu, banyak sekali model smartphone, tablet, dan perangkat seluler lain yang terus bermunculan.

Maka kemungkinan website Anda untuk diakses pada perangkat yang berbeda pun semakin tinggi. Dan Anda tidak akan tahu sepenuhnya apa yang akan pengunjung  gunakan untuk mengakses website Anda.

Oleh karena itu, pastikan Anda memaksimalkan tampilan website yang responsif.

Website yang responsif merupakan website yang mampu menyesuaikan konten dengan antarmuka browser.

Dengan kata lain, konten website akan secara dinamis merespon, mengatur ulang, dan menskalakan diri pada segala jenis dan ukuran layar yang digunakan untuk mengakses website.

Jadi, ketika membuka website melalui layar laptop 11.6” atau 16” maupun layar smartphone berukuran layar 6.5” atau 4.7″ maka tampilan akan menyesuaikan secara otomatis untuk memberikan pengalaman akses yang mulus.

Baik konten tulisan maupun media dapat tetap tampil dengan sempurna tanpa terpotong maupun saling tumpang tindih sedikitpun.

Loading cepat

Secara keseluruhan kecepatan pemuatan (loading) website memainkan peran penting dalam memberikan pengalaman menyenangkan berselancar di internet khususnya ketika berada di website Anda.

Ketika mobilitas semakin tinggi terlebih banyaknya provider internet yang menawarkan koneksi cepat membuat sebagian besar pengguna internet berharap bahwa ketika mengklik sebuah website maka ingin memperoleh informasi yang secara cepat. 

Mereka tidak ingin menunggu konten yang loadingnya lambat.

Jika tidak memuat secepat yang mereka harapkan. Maka mereka dapat menunda menggali informasi dari website Anda bahkan bisa memicu banyaknya komplain terkait performa website yang rendah.

Keamanan berlapis

Di internet tidak ada sistem yang 100% aman, akan selalu ada celah keamanan yang rentan untuk dieksploitasi.

Tetapi sudah menjadi kewajiban bagi Anda untuk melakukan upaya perlindungan ekstra untuk menghindari dan meminimalisir hal-hal yang dapat merugikan Anda sebagai pemilik website maupun para pengunjung web.

Menggunakan secure domain, menyematkan SSL certificate (HTTPS), anti bruteforce, anti DDOS, dll merupakan beberapa fitur keamanan yang dapat memproteksi website dan meminimalisir resiko dari serangan malware, spam, dan hacking.

Kaya akan fitur informatif

Fitur adalah salah satu faktor penting yang menentukan kualitas website.

Namun, tidak sekedar banyak fitur saja, tetapi yang perlu menjadi perhatian adalah tentang ketepatan fitur tersebut berada pada website Anda.

Berikut ini adalah beberapa fitur bermanfaat yang mungkin cocok untuk website olahraga Anda.

  • Profil. Ini merupakan fitur yang amat penting untuk menjelaskan semua hal tentang organisasi/ lembaga/ instansi pemilik website. Mulai dari sejarah, visi misi, struktur organisasi, kepengurusan, dsb.
  • Atlet. Sesuai dengan namanya, fitur ini adalah fitur yang khusus memuat tentang daftar atlet dalam binaan sekaligus untuk mempromosikannya. Adapun data atlet yang dipublikasikan antara lain, nama, TTL, alamat, cabor, klub, dsb.
  • Event. Menampilkan informasi mengenai penyelenggaraan kegiatan atau agenda olahraga..
  • Prestasi. Merupakan fitur untuk memajang sejumlah penghargaan para atlet pemenang.
  • Ruang rilis. Fitur ini berfungsi untuk menampilkan press release/ mengumumkan sesuatu yang memiliki nilai berita agar terpublikasi di media massa.
  • Potret aktivitas. Berisi dokumentasi yang ada pada instansi/ lembaga keolahragaan, mencakup seluruh kegiatan para atlet yang ada, dokumentasi rapat, event, dll.
  • Layanan aspirasi dan pengaduan. Merupakan fitur yang bisa Anda sediakan sebagai sarana menerima kritik dan saran yang bermanfaat bagi peningkatan layanan.
  • Social connection. Fitur ini akan membantu pengunjung website Anda untuk menemukan akun media sosial Anda yang bisa digunakan untuk berinteraksi lebih dekat.
Contoh website olahraga koniklaten.or.id, karya Grapiku

Demikian penjelasan mengenai website olahraga.

Sekarang Anda sudah tahu bukan bahwa pembuatan website olahraga memang sangat penting karena bermanfaat dalam mempermudah lembaga/ organisasi keolahragaan untuk menyelesaikan permasalahan yang ada dalam manajemen data atlet dan kepengurusannya.

Selain itu, juga menjadi sebuah upaya untuk mensosialisasikan kebijakan dan informasi yang cepat kepada publik.

Yuk buat website olahraga sekarang!

Mengenal Lead Generation dalam Digital Marketing

Mengenal Lead Generation dalam Digital Marketing

Pemasaran merupakan ujung tombak perusahaan.

Apabila pemasaran dilakukan dengan strategi yang tepat, bisa dipastikan bisnis dapat berkembang dengan baik, dapat menarik pelanggan dan terus menghasilkan penjualan.

Namun, saat ini strategi pemasaran terus mengalami perubahan besar karena ketatnya persaingan bisnis di era kelimpahan informasi digital.

Sebagai solusinya, coba terapkan lead generation sebagai salah satu strategi digital marketing yang sangat berguna untuk semua jenis dan ukuran bisnis, untuk model bisnis B2B maupun B2C.

Apa itu lead generation?

Mari kita mulai dengan mendefinisikan lead terlebih dahulu sebelum membahas apa itu lead generation.

Dilansir dari HubSpot, Lead dalam konsep lead generation merupakan prospek atau setiap orang yang menunjukkan minat pada produk/ layanan sebuah perusahaan.

Atau secara mudah, bisa disebut juga sebagai orang-orang (calon konsumen) yang berpotensi menjadi pelanggan.

Sedangkan lead generation secara harfiah berarti pembangkitan prospek, adalah suatu kegiatan yang mencakup seluruh praktik pemasaran yang menghasilkan perolehan informasi yang berguna untuk membangun daftar klien potensial.

Termasuk proses didalamnya menarik perhatiannya, terus membina, hingga klien potensial tersebut siap membeli produk atau layanan Anda.

Dengan kata lain, lead generation merupakan proses mengubah agar calon konsumen potensial yang menjadi prospek bisnis dapat terkonversi menjadi pelanggan.

Konsep dasar lead generation

Strategi lead generation dalam digital marketing sekarang ini sebenarnya cukup konvensional. Artinya, sudah umum dan lazim digunakan oleh semua bisnis.

Pada dasarnya, konsep lead generation sendiri menggunakan sebuah pendekatan dimana perusahaan mencoba menghubungi calon konsumen dengan cara yang halus agar tidak terkesan memaksa. 

Yakni menggunakan bantuan alat/ sistem/ perangkat lunak pemasaran profesional untuk menciptakan minat tentang produk dan layanan yang perusahaan tawarkan.

Apabila dikemas secara menarik, strategi bisnis ini pun akan sangat menguntungkan.

Karena sadar atau tidak calon konsumen lah yang menemukan Anda terlebih dahulu secara sukarela sehingga lebih mudah untuk mempengaruhinya.

Adapun tahapan proses lead generation secara umum adalah seperti berikut:

  • Penemuan bisnis: Orang mencari apa yang menjadi kebutuhannya melalui berbagai saluran pemasaran lalu menemukan produk/ layanan Anda hingga mempelajari tentang perusahaan Anda.
  • Pengunjung mengklik ajakan bertindak (CTA). CTA (Call-To-Action) adalah tombol, pesan, atau gambar yang mendorong calon pelanggan untuk mengambil tindakan tertentu. Seperti beli sekarang, lihat lebih lanjut, dapatkan promonya, dll.
  • Calon konsumen mengunjungi halaman arahan: Dengan mengklik CTA, pengunjung pun akan mengarah ke halaman yang Anda arahkan
  • Calon konsumen memberikan data. Setelah berada di halaman arahan, pengunjung dapat mengisi formulir sebagai imbalan atas penawaran tersebut. Dan Anda pun kini memiliki petunjuk baru untuk mengembangkan prospek.

Ide strategi lead generation

Mencari nomor telepon orang di internet lalu melakukan panggilan satu per satu untuk memasarkan produk/ layanan saat ini tidaklah efektif untuk menghasilkan prospek.

Pasalnya, cara tersebut cenderung menciptakan sentimen negatif karena terlalu mengganggu, spam, dan terkesan memaksa.

Serta kenyataan pahitnya orang yang dihubungi menolak mentah-mentah karena ternyata sama sekali tidak memiliki hubungan dengan produk/ layanan yang Anda tawarkan. 

Sebaliknya, melakukan pemasaran di internet menjadi strategi lead generation yang sangat efektif untuk menghasilkan prospek yang masuk secara lebih natural. Cara ini dapat mendorong orang-orang yang telah menunjukkan minatnya terhadap produk/ layanan Anda mendatangi Anda terlebih dahulu.

Selanjutnya, Anda bisa pun mengkualifikasi dan melibatkan sesuatu dengan itu. Seperti memberikan informasi tambahan, konten yang relevan, demonstrasi produk, sampel gratis, dll sampai mereka menunjukkan kesediaan untuk melakukan pembelian.

Adapun beberapa ide strategi lead generation menghasilkan prospek di dunia digital antara lain sebagai berikut:

  • Media sosial

Platform media sosial merupakan alat pendekatan dengan calon konsumen yang sangat efektif.

Karena orang-orang saat ini membuka media sosial tidak hanya untuk berbagi kenangan dan mencari informasi dari akun favorit saja namun juga berbelanja.

Bahkan mereka bisa menghabiskan waktu rata-rata hingga 3 jam dalam sehari untuk mengakses media sosial terpopuler baik itu Facebook, Twitter, WhatsApp, Instagram, Pinterest dan sejenisnya. 

Lewat platform tersebut, Anda bisa menunjukkan keberadaan Anda agar bisa terdeteksi oleh calon konsumen dari kalangan pengguna media sosial.

Sajikan konten produk, info edukasi yang berkaitan, kegiatan, event, dan konten lain yang berpotensi menarik perhatian dan interaksi.

Selain menjalin hubungan yang lebih akrab dengan audiens, media sosial juga memungkinkan Anda untuk memandu pengikut Anda untuk mengambil tindakan.

Hal itu berkat adanya fitur penyematan tautan/ link pada deskripsi bio maupun konten.

Tentu saja hal ini sangat bermanfaat untuk mengarahkan pengikut Anda ke halaman arahan.

  • Optimalkan website Anda

Memiliki website bagi bisnis merupakan hal yang penting.

Tetapi lebih bagusnya lagi jika Anda menghadirkan website yang profesional dan memuaskan pengguna.

Minimalnya sajikan landing page maupun homepage atau beranda website Anda karena ini bisa dibilang pintu toko Anda.

Halaman tersebut bisa menjadi sarana untuk menarik perhatian pengunjung agar melakukan tindakan atau masuk lebih dalam ke menu dan laman-laman lain website. 

Oleh karena itu, buatlah homepage Anda sedemikian rupa untuk mencuri perhatian pengunjung dalam sekejap. Dan pastikan Anda memasang CTA pada homepage ini untuk mengarahkan pada formulir, info kontak, dsb.

Bisa juga menggunakan pop up formulir subscription agar penawaran Anda terlihat jelas oleh pengunjung website.

Selain itu, lakukan pemasaran melalui konten yang juga dioptimasi SEO yang ditampilkan pada blog untuk meningkatkan lalu lintas website Anda.

Jangan lupa untuk memasukkan beberapa CTA untuk membantu mengubah pengunjung menjadi prospek.

Lebih dari itu, memastikan website Anda berfungsi penuh, tingkat keterbacaan konten bagus, dan memuat dengan cepat juga menjadi keharusan mutlak.

  • Uji coba produk

Menawarkan uji coba produk atau layanan terbilang cukup efektif untuk mendapatkan data sekaligus mempengaruhi prospek.

Buatlah kebijakan untuk melakukan registrasi awal sebagai syarat mendapatkan uji coba produk secara gratis.

Setelah prospek menggunakan produk Anda, Anda dapat membujuk mereka dengan penawaran atau sumber daya tambahan untuk mendorong mereka membeli.

  • Email marketing

Ketika seseorang telah masuk ke daftar email Anda yang Anda kumpulkan dari formulir online yang berasal dari kanal website, media sosial, dan alat pemasaran lain.

Itu berarti mereka sudah berpotensi menjadi prospek sehingga jauh lebih mudah untuk meminta mereka mengambil tindakan.

Selanjutnya buatlah konten email-email penawaran yang informatif, desain menarik, dan tentunya CTA untuk mendorong mereka menjadi pelanggan Anda.

Ingat lakukan dengan benar, bukan spamming. Karena jika frekuensi email terlalu sering bisa jadi membuat prospek terganggu dan justru memblokir email Anda.

Demikian penjelasan mengenai lead generation dalam digital marketing.

Semoga bermanfaat dan memberikan referensi bagi Anda untuk melakukan brainstorming strategi marketing terbaik yang bisa Anda terapkan.

Atau Anda dapat duduk bersama dengan konsultan atau agensi digital marketing yang handal untuk berkonsultasi demi upaya pemasaran digital yang lebih profesional, terukur, dan terpercaya.