Brand Guideline Buat Brand Jadi Konsisten

Dengan brand guideline, penerapan logo dan branding keseluruhan menjadi lebih mudah dan tampil konsisten.

Jangan Remehkan Kekuatan Brand Guideline!

Banyak owner yang mengesampingkan brand guideline dengan anggapan desain logo saja cukup. Padahal tanpa brand guideline, logo Anda menjadi tidak konsisten.

Mudahkan Penggunaan Logo dan Branding

Dengan panduan, desainer Anda dari waktu ke waktu akan mudah menerapkan logo brand Anda ke seluruh aset desain. Bayangkan jika tidak diatur, beda desainer akan beda menempatkan logo Anda.

 

Dan ini fatal! karena brand Anda dianggap kurang profesional dan terlihat main-main saja bagi calon konsumen.

Solusi Brand Guideline untuk Konsistensi

Jaga agar brand Anda terlihat dan terdengar bagus di mana saja dengan brand guideline yang di dalamnya memuat serangkaian aturan dalam menggunakan elemen brand.

Apa yang Akan Grapiku Lakukan?

Sebagai agensi yang berspesialisasi dalam menyusun panduan merek, Tim Grapiku akan melakukan:

Menyusun Aturan Penggunaan Merek yang Lengkap

Agar brand Anda tampil konsisten, kami akan menyusun informasi lengkap mengenai brand Anda beserta aturan warna, tipografi, pola dan elemen branding lainnya.

Brand Overview

Kami menyusun informasi brand secara jelas sebagai gambaran bagaimana brand Anda akan bekerja dari brand positioning dan brand personality-nya.

Panduan Penerapan

Kami menyusun panduan penerapan branding mulai dari struktur logo, penempatan jarak logo, warna, tipografi hingga co-branding.

Aturan dan Larangan

Kami berikan aturan dan larangan penerapan logo seperti penggantian warna di luar warna yang ditetapkan hingga pemberian efek khusus.

Memvisualisasikan Identitas Visual dengan Desain Mockup

Untuk memosisikan merek (brand positioning), Tim Grapiku akan menyusun blueprint (cetak biru) branding berdasarkan hasil riset. Dengan blueprint, Anda dapat melakukan brand awareness dan pemasaran yang tepat.

Pelatihan Penerapan Logo, Warna dan Elemen Grafis

Untuk memgomunikasikan brand positioning, Tim Grapiku akan memberikan pengarahan bagaimana SDM anda harus bergerak secara efektif. Kami  mengatur langkah dengan timeline dan alat pengukuran untuk menjaga segala sesuatunya tetap pada jalurnya.

Ingin Mengetahui Lanjut Jasa Brand Guideline Grapiku?

210+ Perusahaan Terbantu dengan Solusi Grapiku

Siap Membangun Brand Bersama Grapiku dan Tumbuh Tepat?

Konsultasikan kebutuhan branding Anda secara gratis. Kami siap mendengar dan memberikan solusi terbaik bagi bisnis Anda.